Senin, 11 Agustus 2014

wanita itu

WANITA ITU UNIK
Tengaran, 10 Agustus 2014 jam 09.29 WIB. Semester 7
Q selalu bertanya kepada teman2 cowok, “Menurut kalian, cewek itu idealnya gimana sih?” Maka mereka akan menjawab, “Ya, mereka harus cantik. Nggak perlu dandan menor segala. Cantik alami itu lebih afdhal. Wangi. Smart. Penurut, shalihah, setia, dan yg paling penting siap sedia menemani qta meski qta lagi bokek alias kanker (kantong kering).
Tetapi ketika  q tanya pada temen cewek q, “Menurut kalian cewek itu harus gimana?” Maka mereka akan menjawab, “Cewek itu ya harus gaul. Intinya selalu mengikuti trend dan tentunya trend yg sopan. Matere itu relative, ada pula yg mengatakan wajib. Karena sudah menjadi kewajiban bagi pria untuk mencarikan nafkah, ya kan?” Q agak trenyuh juga mendengar kata cewek. O, gitu ya? Kataku dalam hati. Lalu q kumpulkan data lagi dari beberapa cewek. Mereka jawabannya lebih bersifat subyektif.
Maka satu persatu jawaban q jadikan satu kesimpulan bahwa cewek itu
karakter umumnya meliputi: Menyukai hal-hal yg lembut, bunga, kupu-kupu, pemandangan di pegunungan biru, warna muda, yah seperti itulah. Lalu cewek itu suka tantangan, efek jeleknya adalah ketika dia menyukai cowok yg playboy, akhirnya wanita pun tidak mau dikalahkan, dia akan mencari pacar lebih dari satu. Katanya tidak mau kalah sama pria. Tetapi tidak semua wanita seperti itu, kalau dihadapkan dengan cinta dan kesetiaan, dia juga akan setia. Wanita juga senang jika diperhatikan, bahkan banyak cewek bilang, jika disuruh milih diberi nafkah banyak tetapi sering ditinggal kerja dengan diberi nafkah dikit tetapi mencukupi dan ada waktu luang banyak untuknya. Maka 100% cewek jawab nomer dua. Yang terakhir, cewek itu suka malu-malu untuk mengungkapkan sesuatu. Contohnya  soal cinta, dan ketika dikasih sesuatu yg sangat dia suka dan sesuatu itu sudah lama diinginkan tetapi baru kali itu kesampaian.

Gitu deh, wanita itu juga labil emosinya. Ini salah satu kelemahan mereka. Maka sebagai cowok, jangan sekali-kali menyakitinya. Satu ucapan saja jika itu menohok, lukanya akan membekas lama. Bahkan bisa buat nangis lama. Percaya deh. Kalo sama wanita/cewek kalian harus banyak memberikan perhatian bukan cinta. Kalo perlu ketika ngobrol pake bahasa yg sopan dan halus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar